Kamis, 29 September 2011

INDAHNYA BERSYUKUR


Oleh: Nana Karlina
29 September 2011
Alhamdulillah. Bersyukur itu memang indah Diary. Ia bisa mengalirkan keoptimisan dan pikiran-pikiran positif ke dalam diri kita. Hari ini saya ingin mengucap syukur ke pada-Mu ya Allah. Alhamdulillah atas segala karunia-Mu. Apapun yang saya dapatkan sampai hari ini, segalanya, sesungguhnya semua itu karena kemurahan-Mu.
Alhamdulillah lagi, karena dua antologi saya telah terbit (Cinta Salah Sambung dan Sehangat Dekapan Cinta Ramadhan), setelah sekian lama saya tunggu-tunggu, hehe …. Saya sangat bersyukur Engkau telah menganugerahi saya kepandaian merangkai kata dan membangun cerita. Mempunyai hobby merangkai kata lebih tepatnya. Karena memang sebenarnya saya belum sepandai itu, hehe ....
Selain itu, saya juga sangat bersyukur atas kesempatan yang Engkau berikan sehingga saya bisa memiliki buku sendiri seperti sekarang. Meski belum terlalu bagus, tapi saya sangat bersyukur ya Allah^__^. Alhamdulillah pula, ada 3 lagi antologi saya yang akan terbit dalam waktu dekat ini ^__^. Saya bahagia sekali ya Allah ^__^.
Dan, Alhamdulillah juga atas rejeki-Mu. Jadwal ngajar saya di lembaga bimbel bertambah. Biasanya dalam seminggu itu saya cuma dapat jatah ngajar 3 kali (ngajar matematika kelas 1 SD, matematika kelas 3 SD, dan matematika kelas 1 SMP). Tapi sudah seminggu ini, saya ngajarnya hampir tiap hari (senin sampai jum’at ngajar bahasa inggris dan matematika kelas 1 SD dan hari sabtu ngajar matematika kelas 2 SMP). Mudah-mudahan gaji saya nambah ya Allah ^__^.
Dari sini saya sadar Diary, bahwa ternyata hidup itu bukan sekedar tentang memiliki sesuatu, tapi lebih kepada bagaimana kita bersyukur terhadap sesuatu. Bukan bagaimana seberapa uang yang dapat kita hasilkan, tapi lebih kepada bagaimana kita mensyukuri segala yang telah kita lakukan dan seberapa bermanfaatnya diri kita. Meski tak dipungkiri, manusia tak bisa lepas dari materi. Namun semua itu bukanlah tujuan dari segalanya.
Mungkin kemarin saya iri dengan orang-orang yang sukses dengan pendapatan yang lumayan besar. Tapi apakah saya tahu seberat apakah pekerjaan mereka? Dan seperti apakah letihnya mereka? Ya, saat ini gaji saya memang tak banyak, tapi itu sangat sesuai dengan pekerjaan saya. Dalam sehari paling sedikit saya hanya bekerja selama 1,5 jam. Dan paling lama 3 jam. Saya lebih banyak punya waktu kosong. Dan waktu saya yang kosong itu bisa saya manfaatkan dengan membaca dan menulis (pekerjaan yang saya senangi). Dalam hal ini, saya benar-benar merasa bersyukur Diary, karena saya merasakan Allah benar-benar telah memberikan apa yang saya butuhkan.
Selain itu, saya masih punya rencana-rencana lain untuk hidup saya Diary. Semoga saya bisa konsisten dengan perencanaan saya. Dan saya tetap punya motivasi untuk memperjuangkannya. Dan juag semoga Allah merihoi harapan saya dan mengijinkan harapan itu terwujud. Aamiin Allahu amin….
Sekian.
            Depan tipi, 29-09-2011 – 06. 58 am

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Sorbonne University

Sorbonne University

Alexandria

Alexandria

Edensor

Edensor

Bunaken

Bunaken