Oleh : Nana Karlina
Kali ini kulihat kau dalam ruang imajiku yang telah lama diam
Yang telah lama sepi
Dari kelebat wajahmu
Kali ini hatiku berbisik rindu
Berbisik tanya yang mungkin tak kan pernah menemui jawabannya
Kali ini air mata itu seakan hendak tumpah
Membahasakan rasa yang tak terkata
Yang tak berlogika
Aku,
kini hanya diam,
diam dalam samudera tanya,
diam dalam lautan rasa,
dan aku tetap diam
02092011 – 17.52
Tidak ada komentar:
Posting Komentar